Kapolsek Selaparang Pimpin Pengamanan Pemakaman Korban Pembunuhan yang dilakukan oleh Anak Kandungnya Sendiri

0



Mataram, NTB – Sebagai wujud empati dan kepedulian terhadap warga binaannya, Kapolsek Selaparang Zulharman Lutfi melaksanakan sambang duka sekaligus memimpin pengamanan prosesi pemakaman Almarhumah Yeni Rudi Astuti, korban pembunuhan yang jenazahnya ditemukan dalam kondisi dibakar di wilayah Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat, Rabu (28/01/2026).

Prosesi pemakaman Almarhumah berlangsung di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bagirati, Kelurahan Karang Taliwang, Kecamatan Cakranegara, dengan pengawalan dan pengamanan dari personel Polsek Selaparang guna memastikan kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Selaparang menyampaikan rasa belasungkawa yang mendalam kepada keluarga korban. Ia berharap keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi musibah tersebut.


“Sambang duka ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap warga yang sedang mengalami musibah. Kehadiran kami diharapkan dapat memberikan semangat serta dukungan moril bagi keluarga yang ditinggalkan,” ujar Kapolsek Selaparang.

Selain menyampaikan belasungkawa, Polsek Selaparang juga melakukan pengawalan dan pengamanan selama prosesi pemakaman sebagai bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat, sekaligus untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.

Pengamanan dilakukan secara humanis dan penuh empati, mengingat peristiwa yang menimpa Almarhumah menjadi perhatian luas masyarakat. Hingga prosesi pemakaman selesai, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.

Posting Komentar

0Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)