Aidy Furkon : Jika Tradisi Gasing ini Terus Berkembang, Akan Kami Usulkan Menjadi Ekstrakurikuler di Sekolah-sekolah

0


 Mataram, NTB - Permainan Rakyat yaitu Gasing kini mulai menggeliat dikalangan masyarakat di pulau Lombok, hampir disetiap sudut Desa banyak ditemukan beberapa warga memainkan permainan Gasing.

Terkait dengan geliat permainan Gasing tersebut, Musium Negeri Provinsi NTB menggelar Festival Gasing bertempat di halaman parki, dimana Festival Gasing dimulai sejak tanggal 7 - 8 Desember 2023.

Acara pembukaan Festival Gasing juga dihadiri sekaligus dibuka secara langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTB Bapak Aidy Furkon

Tujuan diadakannya Festival Gasing untuk memperkanlan tradisi permainan tradisional kepada generasi muda, hal senada disampaikan oleh Kepala Musium Negeri Provinsi NTB Ahmad Nuralam menjelaskan bahwa Festival Gasing ini juga merupakan bagian dari menyemarakkan Hari Ulang Tahun Provinsi Nusa Tenggara Barat yang ke 65 Tahun.

"Permainan atau tradisi gasing ini kan sudah ada di seluruh Nusantara, dan kita mengetahui tradisi ini masih hidup dan berkembang juga di Nusa Tenggara Barat khusunya di Lombok. Inilah yang melatarbelakangi kami mengadakan Festival Gasing" ucapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan saat membuka acara mengatakan tradisi permainan rakyat Gasing tersebut diharapkan bisa terus berkembang terutama untuk generasi muda, Ia pun bercerita dimasa kecilnya sering memainkan gasing dengan cara merakit sendiri bersama teman-teman seusianya kala itu.

"Saya dulu bersama teman-teman sering berburu kayu untuk kita bikin gasing, proses pembuatannya pun masih manual memakan waktu satu minggu, barulah kita bisa bertanding. Dikarenakan lamanya proses pembuatannya" ungkap Aidy.
Aidy Furkon juga berjanji, jika Tradisi Gasing ini terus berkembang akan menjadikannya sebagai Ekstrakurikuker disekolah-sekolah.

Festival Gasing diikuti sekitar 10 Group, dimana rata-rata group atau kelompok berisi kurang lebih 6 - 7 orang yang melakukan pertandingan Gasing.

Posting Komentar

0Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)