Hasil Perhitungan Suara Sementar Partai Gerindra Dapil NTB II: Hj. Syifaun Nufus Raih Suara Tertinggi

0


 Dalam perhitungan sementara suara Pemilihan Legislatif (Pileg) dapil NTB II pada 20 Februari 2024, Partai Gerindra tampil sebagai pemenang dengan mencatatkan prestasi gemilang. Hj Lale Syifaun Nufus, kandidat utama dari Partai Gerindra, menorehkan prestasi luar biasa dengan meraih suara terbanyak di antara para pesaingnya.

Dengan perolehan suara sebanyak 74.831 Hj. Syifa berhasil mengukuhkan dirinya sebagai pemimpin yang diakui di mata pemilih. Kehadirannya dan dedikasinya untuk masyarakat dapil NTB II tergambar jelas dalam dukungan yang begitu besar dari rakyat.

Angka itu tak hanya membuatnya menjadi peraih suara tertinggi di partai, namun juga berpotensi menjadi anggota DPR RI sebagai peraih suara tertinggi di Dapil NTB 2 yang melingkupi seluruh pulau Lombok.

Jagoan Anjani yang didukung NW tersebut meninggalkan jauh lawan-lawannya.

Misal, dari PKB yang tertinggi adalah HL Hadrian Irfani dengan 37.864 suara atau dibandingkan dengan Hj Sari Yuliati dari Golkar dengan 49.596 suara.

Sejatinya ada satu nama yang berdasar hitung sementara di situs KPU lebih tinggi dari Lale. Dia adalah TGB HM Zainul Majdi dengan 96.970 suara.

Namun persoalannya, Perindo, partai yang memajukan TGB hingga kini perolehan suara nasionalnya belum mencapai empat persen.

Jika kondisi tersebut tak berubah, kemungkinan TGB gagal melaju. Sehingga skema Lale lolos dengan perolehan tertinggi kemungkinan akan terjadi. el02

Posting Komentar

0Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)