Guna Meningkatkan Produk-produk Wisata, Dispar Provinsi NTB Laksanakan Bimtek Penyusunan Proposal dan Presentasi Ekraf

0


 NTB - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI Melalui Dinas Pariwisata NTB berhasil menyelenggarakan Bimbingan Teknis Penyusunan Proposal dan Presentasi Ekraf pada tanggal 6 - 9 Mei 2024 dan mengambil tempat di Hotel Astoria, Mataram.

Kepala Dinas Pariwisata NTB, Jamaluddin Malady membuka langsung kegiatan tersebut dan menyampaikan bahwa melalui penyelenggaraan bimtek ini, para pelaku ekonomi kreatif akan memperoleh banyak ilmu dari narasumber-narasumber terpercaya.
“Sebagai Destinasi Super Prioritas, kegiatan bimtek seperti ini sangat dibutuhkan dan penting diselenggarakan di NTB,” jelas Kadispar.

Melalui kesempatan tersebut, Kepala Bidang Kelembagaan, Mawardi selaku ketua penyelenggara bimtek melaporkan bahwa sejak bulan April lalu, telah dibuka pendaftaran peserta secara online, dengan total jumlah pendaftar hingga 143 orang, telah dikurasi menjadi 35 orang, berasal dari 10 Kabupaten/Kota se-Provinsi NTB.

“Seluruh peserta merupakan pelaku ekraf yang telah dikurasi dengan kriteria-kriteria yang sudah ditentukan pada sektor kuliner, fashion dan kriya,” jelas Mawardi.
Diketahui, bimtek ini akan diselenggatakan selama 4 hari dengan narasumber-narasumber yang membahas segala yang berkaitan dengan penyusunan proposal bidang ekraf. Diharapkan, melalui kegiatan ini peserta mampu memanage dan membranding perusahaannya dengan baik, sehingga seluruh peserta dapat menawarkan produknya secara maksimal ke semua konsumen.

Tags

Posting Komentar

0Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)