Lombok Barat - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Lombok Barat menggelar serangkaian acara yang dikemas dalam acara lepas pisah bagi peserta didik kelas XII dan silaturahmi Tahun Pelajaran 2023/2024 di halaman MAN Lobar, Rabu, (24/4/2024).
Selain acara pelepasan, juga dimeriahkan dengan penampilan tarian persembahan dari siswa MAN Lobar dan penyematan bagi 12 siswa berprestasi secara simbolis dan seluruh siswa yang lulus tahun ini yang menambah kemeriahan suasana acara.
Dalam acara pelepasan dan perpisahan siswa-siswi Kelas XII tahun ini, MAN Lobar melepas 115 orang peserta didiknya tentu ini adalah peningkatan kelulusan, adapun satu siswa dari 12 siswa berprestasi dapat beasiswa ke perguruan tinggi di UIN Mataram dan 1 orang siswa studi ke Selangor Malaysia, mendapatkan beasiswa di Perguruan Tinggi Luar Negeri.
Hadir dalam acara ini selain Tenaga Pendidik dan kependidikan MAN Lobar, sejumlah tamu dan undangan dari Instansi terkait. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi NTB, yang diwakili Ketua Tim Koord.Pengembang Kurikulum dan Kesiswaan H.Jalaluddin,M.Ed. Kepala hadir juga Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Lombok Barat H. Heriadi Iskandar, Kasubag TU Kemenag Lobar dan Pengurus Komite Madrasah serta para perwakilan orang tua peserta didik kelas XII.
Acara pelepasan dan perpisahan ini merupakan agenda tahunan madrasah, kegiatan ini terselenggara berkat kerjasama semua pihak dan didukung sepenuhnya oleh pihak Madrasah dan kreasi para siswa.
Kepala MAN Lobar H. Abdul Azis Faradi, S. Pd, M.Pd ”dalam sambutannya yang berapi-api memotivasi siswa untuk terus meningkatkan prestasi dan mengejar cita-citanya kepada seluruh peserta didik kelas XII jangan karena keadaan orang tua kita tidak mau mengejar impian kita,” ungkapnya.
Lebih lanjut Kepala MAN H. Abdul Azis Faradi, S. Pd, M.Pd menyampaikan pesan kepada seluruh siswa Kelas XII agar meneruskan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi lagi sesuai dengan kompetensi dan cita citanya.
“Saat ini banyak peserta didik kelas XII yang sudah sukses terdaftar di perguruan tinggi melalui jalur SNBT, SPAN PTKIN, saya berharap juga banyak siswa yang lulus pada seleksi melalui jalur Prestasi SPAN PTKIN saya berharap ke depan MAN Lombok Barat jadi sekolah pilihan utama orang tua,” harapnya.
Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi NTB , melalui H.Jalaluddin, M.Ed. Ketua Koordinator Jabatan Fungsional Bid. Kurikulum Kemenag NTB menyampaikan selamat kepada 12 siswa berprestasi dan seluruh siswa Kelas XII agar terus berkarya untuk kebahagian dan tantangan hidup mendatang, serta menjadikan MAN Lobar menjadi generasi Qurani sehingga banyak mencetak hafiz. Selain itu ia mengingatkan kepada keluarga besar MAN Lobar "untuk mempertahankan dan meningkatkan prestasi semakin banyak mencetak siswa mampu masuk perguruan tinggi luar negeri maupun dalam negeri' Harapnya.
Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Lombok Barat Drs.H. Hariiadi Iskandar terkesan dengan pidato Kepala MAN Lobar yang begitu semangat dalam memberikan dorongan kepada siswa yang lulus. Sebagai madrasah yang terus berkembang maka MAN Lobar juga meningkatkan kualitasnya. Drs.H. Hariadi Iskandar, juga menyinggung tingginya angka pernikahan dini di NTB, maka ia berpesan kepada para siswa untuk menunda pernikahan dan melanjutkan jenjang pendidikan ke tempat yang lebih tinggi.
"Sebuah kebanggaan para siswa yang lulus dan berprestasi lahir dari MAN Lobar, ini sebagi motivasi kepada adik-adik kelasnya meningkatkan prestasinya dan menjadi anak-anak sukses di kemudian hari ". Imbuhnya.
Acara Pelepasan siswa kelas XII tahun ajaran 2023/2024 dirangkai dengan penyematan oleh komite sekolah dan kepala MAN Lobar sebagai momentum melepas siswa dan membangun kebersamaan setelah menjadi alumni MAN Lombok Barat. (ram)